Level 03, Bogor

Sebagai restoran dengan roof top pertama di Bogor, Level 03 kebanjiran pengunjung tiap harinya. Bukan hanya saat weekend, Level 03 juga seringkali full booked saat hari kerja.

Level 03 berlokasi di Jl. Pajajaran Indah Raya V-07, Bogor. Letaknya berada persis diatas Restoran Two Stories. Level 03 sangat mudah ditemukan karena berada di jalanan yang memang sudah terkenal dengan cafĂ© ataupun restoran yang hits.

Parkiran untuk Level 03 seringkali penuh, karena itu pengunjung seringkali dialihkan untuk parkir di parkiran yang berada di seberang jalan Level 03. Begitu masuk, staff registrasi akan menanyakan apakah kita ingin makan di Level 03 atau Two Stories, setelah itu menanyakan jumlah orang yang ada. Ia juga akan mengantarkan kita sampai di meja kita dan barulah setelah itu pramusaji Level 03 akan memberikan buku menu dan mencatat order makanan kita.

Suasana di Level 03 memang sangat unik dan khas. Diperuntukan bagi anak muda dengan segmentasi kelas A, lagu-lagu yang diputarkan ber-genre techno dan harga menu berkisar Rp 36.000 sampai sekitar Rp 180.000. Furnitur yang digunakan pun lebih bernuansa classy, seperti menggunakan meja-meja kayu dan sofa. Pencahayaannya pun diatur agak redup dengan lilin-lilinyang menyala di meja makan. Level 03 mampu menampung 65 orang dalam 1 kali servis, diluar itu, konsumen harus masuk ke dalam waiting list. Disarankan bagi konsumen yang ingin datang untuk melaukan reservasi karena Level 03 selalu ramai setiap hari dan setiap waktu dari awal buka sampai tutup.

Beroperasi dari pukul 17.00 – 23.00, Level 03 memang menyasar konsumen yang ingin menghabiskan waktu luang sambil ngobrol-ngobrol santai. Karena itu, menu yang ditawarkan pun bukan makanan berat dan juga menjual minuman berakohol seperti beer dan cocktail.


Mengenai Level 03 sendiri, filosofi yang berusaha ditawarkan oleh pengelola adalah metamorfosis sempurna perubahan kelinci (icon Two Stories) menjadi manusia. Dan Level 03 ini sendiri merupakan puncak serta life style dari konsumen yang datang.

Suasana roof top di Level 03


 Kak Anis (Marketing Manager Level 03)

Salah satu mural di Level 03

Comments